Wujudkan Pola Hidup Bersih San Sehat, Babinsa Koramil Koramil Sawan Hadiri Sosialisasi PHBS

    Wujudkan Pola Hidup Bersih San Sehat, Babinsa Koramil Koramil Sawan Hadiri Sosialisasi PHBS
    Babinsa Koramil Sawan hadiri sosialisasi PHBS

    BULELENG - Babinsa Desa Kerobokan Serma Moses Peu Ubu Koramil 1609-09/Sawan Kodim 1609 /Buleleng menghadiri sosialisasi Perilaku Hidup Sehat (PHBS) dengan Narasumber dari Puskesmas Sawan 1, bertempat di  Wantilan Banjar Dalem Desa Kerobokan Kecamatan Sawan Kabupaten Buleleng,  Jumat  (14/10/2022). 

    Pada kesempatan itu  Narasumber menyampaikan apa itu PHBS, menurutnya PHBS sebuah Kegiatan sosial yang bertujuan menjadikan sebanyak mungkin Anggota masyarakat sebagai agen perubahan agar mampu meningkatkan kualitas perilaku sehari2 dengan hidup bersih dan sehat, "jelasnya. 

    " Tujuan PHBS merupakan langkah Awal menuju peningkatan Kualitas kesehatan Masyarakat yang di lakukan dari kesadaran pribadi sehingga keluarga dan seluruh Anggota mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan serta memiliki peran Aktif dalam aktifitas Masyarakat, "

    Ditambahkan lagi Manfaat dari PHBS, perilaku atau tindakan mengupayakan kebersihan dan kesehatan dari kemauan diri sendiri dan menularkan kepada orang lain untuk menjaga kebersihan diri sehingga berdampak pada kesehatan orang lain dan lingkungan sekitar, imbuhnya. 

    Turut hadir dalam Sosialisasi tersebut, Ketua Tim Kesehatan  dari Puskesmas Sawan I, Ali, Perbekel Desa Kerobokan Putu Wisnu Wardana, Babinsa Desa Kerobokan Serma Moses Peu Ubu, Kelompok Posyandu Cempaka Desa Kerobokan, Warga Masyarakat ibu - ibu yang mempunyai Balita - + 75 Orang.  (Mga)

    buleleng bali
    Ray

    Ray

    Artikel Sebelumnya

    Menghadiri Resepsi Pernikahan Merupakan...

    Artikel Berikutnya

    Kejari Buleleng Geledah Tempat tinggal NAW,...

    Berita terkait